Minggu, 28 Oktober 2012

Hukuman Mati Menjadi Efek Jera Koruptor.

Pepatah China mengatakan "Bunuhlah satu ekor ayam untuk menakut-nakuti seribu kera" memang efektif. Pepatah yang lembut dan penuh makna ini, karena mengibaratkan koruptor dengan ayam, bukan tikus atau binatang jorok lainnya.

Korupsi di Indonesia sudah sangat membudaya, terjadi disemua lini pengelola negara, komponen perusahaan (BUMN) dan pengusaha swasta nasional dan daerah sudah menjadi makanan atau pekerjaan sehari-hari di Indonesia. Lebih parah lagi para penegak hukum dan lembaga ke”agama”an Indonesia juga ikut serta menjadi penyumbang terbesar “daftar koruptor” di bumi yang berpenduduk mayoritas beragama Islam. Ironis bukan? Khususnya Agama Islam sangat mengutuk perbuatan tercela “korupsi” ini, korupsi lebih sadis dari “merampok dan terorisme”. Dalam Alquran disebutkan bahwa orang-orang yang merusak tatanan hukum itu bisa dan halal dibunuh, disalip, dibuang dari planet bumi ini.