Internal link merupakan link antar artikel satu dengan lainnya dalam
satu blog. Halaman yang mempunyai kualitas link lebih tinggi dapat memberikan
bantuan pada halaman lain untuk mengangkat peringkat halaman yang dilinkkan
tersebut menjadi lebih baik dalam mesin
pencari (search engine). sering kali link teks pada link internal bisa jauh
lebih baik dan dapat dioptimalkan. Ini berarti link internal dapat menjadi
faktor penting dalam menentukan relevansi kata kunci dari sebuah halaman sebuah
blog.
Berikut beberapa cara untuk
mengoptimalkan Link Internal website/ blog Anda,
1. Membuat Peta Situs
Manfaat Sitemap adalah Mempercepat
penemuan dan penambahan halaman web Anda dalam indeks Google.Selain itu juga
Memungkinkan Google untuk dengan cepat menemukan halaman web yang telah
baru-baru ini berubah ( seperti update artikel atau topik terbaru)
2.
Membuat link ke posting yang berhubungan.
Salah satu cara untuk meningkatkan
trafic dan pagerank adalah memasang Artikel Terkait tersebut agar pengunjung
juga dapat membaca artikel yang lain sehingga pengunjung blog Anda bisa
berlama-lama di blog Anda.
3. Menampilkan posting Populer di
sidebar
Menampilkan posting popular di
sidebar akan membantu mengoptimalkan link internal Anda. Menghubungkan sebuah link
ke artikel popular adalah cara yang baik untuk meningkatkan page view blog
Anda.
4. Membuat cerita bersambung
Salah satu cara mudah membangun
jumlah link internal adalah dengan
membuat artikel berseri. Anda tau kan maksudnya??. Contoh, Jika Anda mempunyai
artikel yang panjang, maka pertimbangkan untuk tidak menulis semua artikel Anda
dalam satu postingan. Buatlah seperti cerita berseri dan hubungkan satu
postingan itu ke postingan lainnya yang merupakan kelanjutan dari postingan
sebelumnya. Atau juga bisa menggunakan metode flashback.
5. Membuat ringkasan mingguan atau
bulanan.
6. Menyertakan link di footer Anda
Sekian tutorial singkat Cara
mengoptimalkan internal link, semoga bermanfaat.
jika ada pertanyaan, silahkan disampaikan di
kotak komentar.
0 komentar :
Posting Komentar