Daun Kelor_dok.Asrul |
Daun kelor adalah daun yang
terkenal dengan ukurannya yang kecil. Tapi dibalik ukurannya yang kecil, daun
kelor ternyata memiliki manfaat yang luar biasa. Manfaat daun kelor untuk
kesehatan tubuh ini sudah banyak dibuktikan. Ternyata, kandungan vitamin C yang
ada di daun kelor 7 kali lipat dari kandungan yang dimiliki buah jeruk. Selain
itu, kandungan vitamin A, 4 kali lipat dari kandungan yang dimiliki wortel.
Kandungan kalsium yang ada pada daun kelor juga setara dengan kalsium pada 4 gelas
susu.
Kandungan Daun Kelor_dok.Asrul |
Manfaat Khasiat Daun Kelor Serta Cara
Meramu.
1. Menyembuhkan penyakit kulit
Daun kelor dipercaya dapat
menyembuhkan penyakit kulit seperti herpes atau luka bernanah. Caranya cukup
mudah, tumbuk daun kelor dan campurkan kapur sirih secukupnya, balurkan ke
bagian yang terluka.
2. Mengobati sakit kuning
Caranya cukup mudah, tumbuk halus
daun kelor. Kemudian campur dengan air kelapa hijau muda dan beri madu
secukupnya. Minum secara rutin setiap hari untuk mendapatkan hasil yang
maksimal.
3. Mengobati rematik atau pegal
linu
Manfaat daun kelor untuk
mengobati rematik sudah banyak dibuktikan. Caranya hanya dengan menggosok
bagian yang linu dengan menggunakan tumbukan daun kelor yang telah dicampuri
kapur sirih.
4. Mengobati alergi
Untuk mengobati alergi, dapat
menggunakan air rebusan daun kelor yang telah dicampur bawang merah dan adas pulasari.
Saat merebus, usahakan dalam jangka waktu yang cukup lama. Minum air rebusan
secara rutin setiap pagi dan sore.
5. Mengobati sakit mata
Sakit mata juga bisa diobati
dengan tetesan air dari ramuan daun kelor. Daun kelor ditumbuk sampai halus
kemudian diberi air dan aduk sampai rata. Diamkan sampai mengendap dan gunakan
air tersebut sebagai tetes mata.
Berdasakan sebuah penelitian, daun kelor
memiliki kandungan senyawa aktif yang diduga berfungsi sebagai obat, yaitu
arginin, leusin, metionin dan beberapa senyawa lain. Dengan kandungan senyawa
aktif tersebut menunjukkan daun kelor dapat berfungsi sebagai antidiabet,
antioksidan dan antitumor. Beberapa penelitian lain menunjukkan bahwa daun
kelor memiliki kandungan vitamin C tujuh kali lebih banyak daripada jeruk,
potasium tiga kali lebih banyak daripada pisang, vitamin A empat kali lebih
banyak daripada wortel dan mengandung kalsium empat kali lebih banyak daripada
kalsium susu.
Daun Kelor (Moringa Oleifera) berasal dari tanaman perdu, masyarakat jawa biasanya menggunakan tanaman ini sebagai tanaman pagar yang juga sengaja ditanam sebagai tanaman obat.
Daun dan Buah Kelor_dok.Asrul |
- Daun kelor mampu menurunkan kadar gula darah.
- Daun kelor sangat baik untuk pengobatan dan
mengatasi rematik.
- Daun kelor adalah obat pegal linu,ecok dan Pereda
Nyeri alami.
- Rematik, Nyeri dan Pegal Linu. Tumbuk halus dua
gagang daun kelor dan setengah sendok makan kapur sirih lalu gosok ke
bagian tubuh yang sakit sebagai param.
- Sakit Mata. Tumbuk halus tiga gagang daun kelor
dan diberi air satu gelas, aduk sampai merata, diamkan sampai ampasnya
mengendap dan gunakan airnya sebagai tetes mata.
- Cacingan. Rebus tiga gagang daun kelor, satu
gagang daun cabai, 1-2 batang meniran dengan dua gelas air sampai mendidih
hingga tinggal satu gelas, saring rebusan air tersebut dan diminum rutin
setiap hari.
- Alergi. Rebus tiga gagang daun kelor, satu siung
bawang merah, adas pulasari secukupnya tambahkan tiga gelas air sampai
mendidih hingga tinggal dua gelas, kemudian disaring dan minum rutin
setiap hari
- Herpes,Kurap dan Luka Bernanah. Tujuh gagang daun
kelor ditumbuk sampai halus dan tempelkan ke bagian yang luka sebagai obat
luar.
- Menghilangkan Flek Wajah. Pilih beberapa lembar
daun kelor yang masih muda, ditumbuk sehalus mungkin dan gunakan sebagai
bedak atau dicampur dengan bedak.
- Penghancur Batu Ginjal. Daun kelor dibuat sayur
bening, dimakan rutin setiap hari selama kurang lebih satu bulan, batu
ginjal akan luruh dan keluar bersama air kencing.
- Daun Kelor memang terbukti dapat mengobati demam,
membangun kembali tulang yang lemah, mengatasi kekurangan darah, membantu
menurunkan kadar gula dalam darah dan membantu memenuhi gizi yang kurang,
namun yang perlu diwaspadai adalah adanya penelitian yang menyebutkan
bahwa ekstrak daun kelor dapat menyebabkan kerusakan hati, ginjal dan
pembentukan sperma ketika dosis melebihi 1000 Mg/kg BB.
Masih banyak lagi manfaat daun kelor untuk kesehatan
tubuh anda. Kandungan yang ada di dalamnya tidak boleh disia-siakan begitu
saja. Mengkonsumsi daun kelor sehari-hari juga baik untuk kesehatan anda.
Semoga sedikit ulasan mengenai daun kelor ini bermanfaat untuk anda dan
terimakasih telah membacanya.
3 komentar :
MANTABB***************************
Tq Sobat @Mugi sdh mampir di lapak ini.. sukses dan sehat selalu.. Amin
Posting Komentar